Pengguna Twitter sekali lagi diwanti-wanti akan adanya serangan phising yang bisa membahayakan keamanan data-data pribadi mereka.
Baru-baru ini Twitter menjumpai serangan yang menggunakan kedok situs palsu, kembali menyeruak. Ini adalah serangan yang bertujuan untuk mendapatkan nama dan password dari pengguna Twitter dan kemudian memanfaatkannya guna mencapai tujuan tertentu dari pelaku.
Jadi, jika suatu saat Anda mendapatkan DM (Direct Message) yang berbunyi sedikit janggal seperti "hi. this you on here?" dan mengarahkan Anda untuk menuju halaman login Twitter, sebaiknya Anda jangan melakukannya. Kemungkinan besar ini adalah serangan tersebut. Link tersebut juga kemungkinan mengarah pada halaman blogspot yang dimiliki oleh seseorang bernama NetMeg99.
Dalam melancarkan aksinya ini, si pelaku sedikit licik yakni dengan menggunakan akun yang seolah-olah ia adalah follower Anda agar Anda lebih meyakininya bahwa itu adalah pesan biasa. Sekali Anda masuk jebakan, maka si pelaku akan lebih mudah menyebarkan serangan ini ke semua kontak Anda.
Konsultan dari Sophos Technology Graham Cluley memberikan nasihatnya, bahwa jika sewaktu-waktu pengguna Twitter sudah terjebak, maka jangan hanya mengubah password Twitter, tapi ubahlah password semua akun Anda di situs lain. Karena diketahui, bahwa sepertiga dari peselancar dunia maya, memiliki password yang sama untuk setiap situs yang ia ikuti, demikian seperti diberitakan PCWorld dan dilansir detikINET
Tidak ada komentar:
Posting Komentar